Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Raden Muhammad Jauhari pimpin Tiga Pilar Dalam rangka penertiban PSBB

DK Jakarta385 Dilihat

Investigasibbayangkara.com, pada hari

Rabu, 20 Mei 2020 pukul 09.00 Wib di halaman kantor Camat Tanah Abang Jl. KH. Mas Mansyur No.130 telah dilaksanakan Apel Gabungan Tiga Pilar dalam rangka persiapan penertiban para Pedagang Kaki Lima di wilayah Tanah Abang yang melanggar aturan yang berlaku pada saat Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Apel dipimpin oleh Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Raden Muhammad Jauhari, Sik, SH, MSI. Arahan yang disampaikan
– Hari ini Apel Tiga Pilar dalam rangka penertiban kaki lima di sekitar Pasar Tanah Abang, sesuai Pergub pelaksanaan PSBB, dimana sekarang Pasar tanah Abang viral di media, video yang lama di viralkan seolah olah Tanah Abang dibiarkan oleh Tiga Pilar.
– Perkembangan Covid naik turun dan masalah ekonomi untuk kebaikan bersama harus di tegakkan , dari beberapa pihak yang tidak suka di politisasi, dimana sekarang masalah tempat ibadah tidak boleh di gunakan tetapi di mall ramai, bisa menjadi masalah, dipolitisasi ini bahaya.
– Nanti bapak Kapolres dan Dandim hadir, di kedepankan Satpol PP, nanti kalau ada tindak pidana polri yang menangani.
– Jangan arogan dan bersikap humanis , SOP dan protokol kesehatan tetap di laksanakan, jaga jarak dan menggunakan masker.
– Sasaran hari ini di kaki lima di Jl. Jati Baru, untuk yang tertutup untuk dilirik siapa yang mengijinkan kegiatan tersebut.

Hadir dalam kegiatan tersebut:
1. Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto, Sik.
2. Aspem Wali Kota Jak Pus. H. Denny Ramdany
3. Kabag Ops Tes Jak Pus AKBP Wiraga, Sik.
4. Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Raden Muhammad Jauhari Sik, SH, MSI.
5. Danramil Tanah Abang Mayor Arh Didik.

Kuat Personil :

1.TNI, 10 Pers, pimpian Mayor Arh Didik.
2. Polrestro Jakpus, 22 Pers, pimpinan Kompol Bernard S.
3. Polsektro Tanah Abang, 15 pers, pimpinan: Kompol Margiono.
4. Lalu lintas, 5 pers, pimpiman Kompol Widiatmoko.
5. Satpol PP, 70 pers, pimpinan Gatra Pratama.
Setelah
Pukul 09.15 Wib,  selesai Apel seluruh personil bergerak menuju ke Jl. jati Baru Raya Tanah Abang.
Dan Pukul 09.30 Wib pelaksanaan penertiban dimulai oleh Satpol PP dan di back Up oleh TNI dan Polri. Menghimbau kepada pedagang untuk tutup selama pelaksanaan PSBB dan kepada warga masyarakat yang ada di sekitar lokasi untuk segera meninggalkan tempat.

Komentar