KETUA BHAYANGKARI CABANG PANIAI DAN PENGURUS BHAYANGKARI BERIKAN BANTUAN PRESTASI KEPADA SISWA SEKOLAH DASAR

Papua214 Dilihat


Investigasi Bhayangkara Indonesia, com.
Jayapura – Pada hari Selasa tanggal 17 November 2020, bertempat di Polres Paniai, Ketua Bhayangkari Cabang Paniai Ny. Riris Mardi. Marpaung yang di dampingi seksi sosial Ny. Ayu Ibrahim pengurus berikan bantuan Prestasi kepada siswa sekolah dasar dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-68.

Dalam kesempatannya ketua Bhayangkari menyampaikan bahwa bantuan prestasi ini diserahkan langsung kepada 2 (dua) orang siswa dan siswi SD negeri 01 Enarotali. Saya berharap bantuan prestasi yang diberikan ini dapat digunakan dengan baik, dan keduanya harus tetap bersemangat melaksanakan pendidikan di sekolah dasar serta terus tingkatkan prestasi yang telah dimiliki.

Kegiatan ini kami laksanakan guna dapat memberi semangat kepada anak-anak tersebut agar selalu bersemangat dalam belajar sehingga apa yang mereka cita-citakan dapat tercapai di masa depan.

Selain itu, dalam kesempatannya kedua anak tersebut mengatakan bahwa kami sangat berterima kasih kepada Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Paniai dan pengurus Bhayangkari yang sudah memberikan bantuan prestasi kepada kami berdua, kiranya dengan adanya bantuan ini kami berdua dapat terus meningkatkan prestasi kami kedepan.

Jayapura, 17 November 2020

Dikeluarkan oleh: Subbid Penmas Bid Humas Polda Papua, Alamat Jln. Dr. Sam Ratulangi No. 8 Jayapura, Papua Telp: 0967-52021. Kontak Person: Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Drs Ahmad Musthofa Kamal, SH. HP 08126071540.
Editor Aprilyanto SH IBI Papua

Komentar