InvestigasiBhayangkara.Com
MANADO, Humas Polresta Manado – Guna Antisipasi Sajam, Miras dan Narkoba, Personel Polresta Manado Lakukan Pengecekan Kelengkapan Kendaraan dan Barang Bawaan melalui Patroli KRYD pada Minggu (21/5/2023) malam.
Kegiatan KRYD ini dilakukan untuk memastikan situasi aman dan terhindar dari tindak kriminan seperti sajam, miras dan narkoba di jalan PiereTendean depan Mako Polresta Manado.
Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait mengungkapkan, kegiatan KRYD dalam rangka antisipasi sajam, miras dan narkoba, dengan cara melakukan patroli bersifat preventif yang sengaja lebih digiatkan pada siang dan malam hari untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas.
“Dengan sasaran kawasan padat penduduk seperti pasar, perumahan, personel melakukan patroli dalam bentuk untuk mengetahui secara langsung situasi kamtibmas, tentu saja ini dilakukan setiap hari bahkan juga pada malam harinya,” tutur Kombes Pol Julianto Sirait.
“Diharapkan dengan pelaksanaan kegiatan ini dapat meminimalisir terjadinya kecelakaan dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mematuhi aturan dalam berlalu lintas,” tutupnya.