Investigasibhayangkara.com, Dalam rangka Pengamanan dan Pelayanan Mudik Lebaran Polres Tabanan telah membangun pos pelayanan terpadu di TAC Megati, Pos pelayanan Terpadu Selabih. Demikian juga dengan Pos Pengamanan telah disiapkan di Depan Masjid Besar Al Huda Kediri, Pos Pengamanan Tanah Lot dan Pos Pengamanan Patung jagung Bedugul.
Pemudik atas nama Zainuddin asal Banyuwangi yang melakukan mudik dari Bali ke Banyuwangi mengatakan bahwa “Pelayanan Polri sangat bagus, yang telah memberikan berbagai fasilitas keamanan dan kenyamanan bagi para pemudik. Seperti diungkapkannya saat melintas di depan Pos Pelayanan Terpadu Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, Kabupaten Tabanan pada hari Minggu tanggal 1 Mei 2022 pagi”ucapnya
“Saya merasa sangat nyaman melakukan mudik, sepanjang perjalanan tidak ada kendala, arus lalu lintas juga tidak macet, Polisinya sangat ramah dan bersahabat”sambung pemudik
Hal yang sama juga disampaikan oleh ibu Nurul seorang pemudik asal Jawa timur yang hendak mudik ke Lombok ” Alhamdulillah, dalam perjalanan kami tidak ada hambatan, Sepanjang jalur di wilayah Kabupaten Tabanan yang kami lalui, petugas Polisi sangat baik, bahkan memberikan kami masker ” ujarnya
(I Gd S IBI)