PENYALURAN DANA BLT KAMPUNG BHINTUKA DIKAWAL BHABINKAMTIBMAS

Papua282 Dilihat

InvestigasiBhayangkaraIndonesia.Jayapura – Pada hari Kamis Tanggal 11 Juni 2020, Kapolsek Kuala Kencana Iptu Yulius Harakatang melalui Bhabin Kampung Bhintuka SP 13 Distrik Iwaka Aiptu Irfan kawal aparat Kampung dalam penyaluran dana BLT dan pembagian beras Covid-19. Kamis.

Dalam penyaluran dana BLT dikampung Bhintuka Bhabin bersama dengan kepala kampung mengumpulkan warganya untuk berkumpul di balai kampung dalam rangka penyaluran dan BLT dan pembagian beras Covid-19. Warga yang terdata sesuai dengan kertu kelurga berjumlah 420 kepala keluarga, data ini yang dipakai untuk penyaluran BLT, yang lain dari itu atau diluar dari kartu keluarga belum bisa dapat.

Untuk warga yang berhak mendapatkan penyaluran BLT sesuai dengan daftar nama berdasarkan kartu keluarga per KK sebesar RP. 600.000 dan pembagian beras bantuan Covid-19 20 kg.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Kuala Kencana Iptu Yulius Harikatang melalui Bhbin Aiptu Irfan mengharapkan untuk pelaksanaan penyaluran kepada yang berhak sesuai data dan diharapkan tepat sasaran.

Jayapura, 11 Juni 2020

Komentar