PERSONIL POLSEK BOKONDINI KAWAL 4 PASIEN SEMBUH DARI COVID-19 MENUJU RUMAH MASING-MASING

Papua288 Dilihat

Investigasi Bhayangkara Indonesia, Jayapura – Pada hari Kamis tanggal 23 Juli 2020 bertempat di Puskesmas Bokondini Kabupaten Tolikara, telah dilaksanakan kegiatan pemulangan 4 pasien yang dinyatakan sembuh dari virus Covid-19 ke rumah masing-masing yang dikawal langsung personil Polsek Bokondini.

Tim Medis gugus tugas Kabupaten Tolikara yang dipimpin langsung Direktur RSUD Karubaga dr. Delwien E. Jacob, M.Kes tiba di Puskesmas Bokondini disambut oleh Camat Bokondini Ckristopo Pagawak, Danramil Bokondini Lettu Inf. Pieter Walalayo, Kapolsek Bokondini Ipda Remi kogoya beserta anggota, Lurah Bokondini Ham pagawak dan para Jemaat Klasis wilayah bogoga.

Dalam kegiatan pemulangan Pasien sembuh tersebut dr. Delwien E. Jacob, M.Kes memberikan Arahan kepada pasien yang dinyatakan sembuh agar selalu mematuhi protokol kesehatan seperti selalu menjaga jarak, mencuci tangan sebelum makanan, hindari kerumunan massa, beristirahat dengan cukup, selalu mengonsumsi makanan bergizi serta berolahraga

Dalam kesempatannya juga Kapolsek Bokondini Ipda Remi Kogoya menyampaikan atas nama Kapolres Tolikara AKBP Leonard Akobiarek dan saya sendiri selaku Kapolsek Bokondini mengucapkan selamat atas kesembuhannya, kami berharap 4 pasien yang telah diyatakan sembuh oleh Tim Dokter agar kiranya terus menjaga kesehatan dengan baik, rajin berolahraga serta mengonsumsi makanan yang bergizi agar tubuh selalu sehat dan kuat.

Dalam kegiatan Dokter Delwien memberikan arahan agar diingat dan dijadikan pegangan khusus kepada pasien yang telah sembuh, mengenai pemulangan pasien akan dikawal guna menghindari hal-hal yang tidak dinginkan bersama, karena saat ini masih banyak warga yang resah akan wabah covid – 19 diwilayah Bokondini

 

Jayapura, 23 Juli 2020

Komentar