Polresta Bandara Soetta Gelar Baksos 3 T Bagi Pengemudi Damri

BANTEN424 Dilihat

Investigasi Bhayangkara Indonesia .com

Tangerang , Dalam rangka menekan penularan wabah Covid 19 Polresta Bandara Soekarno Hatta (Soetta) menggelar kegiatan 3T (Tracing, Tracking, Treatment) dan Bakti Sosial. Kamis, (8/4/2021) Pukul 09.00 WIB s/d 12.30 WIB.

Adapun pelaksanaan 3T tersebut dilaksanakan di Penampungan Bis Perum Damri (Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia), Bandara Soekarno Hatta di Wilayah Hukum Polresta Bandara Soetta, Tangerang.

Dengan tetap memperhatikan serta menjalankan Protokol Kesehatan guna pencegahan Covid-19, pelaksanaan kegiatan itu dipimpin langsung oleh Wakapolresta Bandara Soetta AKBP Yessi Kurniati.

Dalam pelaksanaan 3T itu, menghadirkan seluruh para Pengemudi Bus Damri yang membutuhkan pelayanan untuk mengecek kesehatannya.

Wakapolresta Bandara Soetta AKBP Yessi Kurniati menjelaskan bahwa tujuan dari pelaksanaan 3T adalah bertujuan untuk dapat menekan angka masyarakat yang terkonfirmasi Positif Covid-19 terutama untuk masyarakat yang berada di wilayah hukum Polresta Bandara Soetta dan bagi pengemudi Bis Damri.

“Pelaksanaan 3T ini, kami laksanakan khususnya untuk para pengemudi dan pekerja Bis Damri. Karena, mereka itu yang setiap hari bersentuhan dengan masyarakat,”tutur Yessi.

Dijelaskan lagi, hasil dari kegiatan 3T ini yang diperiksa ada 127 orang pekerja dan driver di sekitar lingkungan Penampungan Bus Damri Bandara Soekarno-Hatta dengan menggunakan metode Rapid Antigen.

“Hasilnya ada 126 orang Negatif dan 1 orang Positif yaitu a/n Ibu Jani 45 Tahun, dan langaung diarahkan ke Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Soekarno-Hatta,”terang Yessi.

Dalam kegiatan tersebut, selain pelaksanaan 3T, Polresta Bandara Soetta juga turut membagikan 4.000 Masker Medis kepada para pekerja dan driver di sekitar lingkungan Penampungan Bus Damri Bandara Soekarno Hatta, untuk dapat memperkuat pencegahan penyebaran Covid-19.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Otoritas Bandara Soetta, Yuliawan (Kasi Pelayanan Darurat dan PKP-PK), Dandim 0506 TGR, Kolonel Inf Bambang Heri Tugiyono. SIP, EGM PT. AP2 BSH Hufron (Deputy EGM Service and Facility), Bea dan Cukai BSH, Anton (Kepala Seksi Patroli & Operasi I), Imigrasi Soetta, Andika Pandu (Kabid Inteldakim Kanim BSH), Karantina Pertanian BSH, drh. Yuwono Adi (kabid wasdak), BKIPM, Arif, KKP BSH, Ir .Ade Sutrisno
(Kabag TU), Airnav ATJ Jakarta, Husin (Deputy GM Ops), Basarnas Agus (KasubBagum Basarnas, Kepala Stasiun Meterologi BSH Achadi (Ka Stasiun Meteroligi BSH, Kasat Gugus Tugas Penanganan Covid-19 BSH, Letkol Catur, Kabagren Kompol Bambang Legowo, SH, Kasat Reskrim Kompol A Alexander, Kasat Intel AKP Andika Muslim dan Kasat Sabhara Kompol Ibrahim Joao Sadjab. ( Toni )

Komentar