Investigasi Bhayangkara Indonesia, Subulussalam – Pemerintah Kota Subulussalam meliburkan kegiatan belajar mengajar di sekolah mulai TK, SD dan SMP selama dua pekan. Hal ini bagian dari upaya mencegah penyebaran virus corona atau covid-19 di wilayah Bumi Sada Kata.
Wali Kota Subulussalam, H. Affan Alfian Bintang meminta orang tua dan wali murid siswa untuk menjadi guru sementara membantu proses belajar mengajar di rumah untuk mengisi jam belajar anak-anak selama dua pekan ke depan.
Menurut Affan Alfian Bintang, meski sekolah diliburkan namun kegiatan belajar mengajar bisa dilakukan di rumah dengan bantuan keluarga mulai dari abang, kakak dan orang tua, supaya anak didik tetap mendapatkan pendidikan selama libur sekolah terkait antisipasi penyebaran virus corona.
“Harapan kami kepada orang tua, abang atau kakaknya, bisa membantu menjadi guru sementara mengajar anak-anak di rumah. Aktivitas di sekolah kita liburkan untuk mencegah penyebaran virus corona,” kata Wali Kota Subulussalam, H. Affan Alfian Bintang kepada Investigasi Bhayangkara Indonesia, Minggu, 15 Maret 2020.
Bintang mengimbau kepada masyarakat agar menjaga kebersihan lingkungan sekitar, dan membudayakan cuci tangan menggunakan sabun pakai air mengalir, hal ini salah satu mencegah penyebaran wabah covid-19 yang saat ini telah ditetapkan sebagai pandemi global.
“Kami mengimbau kepada masyarakat jaga kebersihan lingkungan, jaga kesehatan, sering-sering cuci tangan pakai sabun,” ungkap Bintang. ( Laporan Korwil Aceh – Baharuddin Berutu )
Komentar