Investigasi bhayangkara Indonesia, Jayapura – Pada hari Jumat tanggal 19 Juni 2020, Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Ferdyan Indra Fahmi, S.I.K melalui Wakapolres Kompol Tofan Irdiyanto, S. Sos mengikuti Rapat Penandatanganan Kesepakatan di Gedung Aula Bupati Pegunungan Bintang, Kamis(18/6/2020), pukul. 11.30 Wit.
Kesepakatan bersama antara Bupati Pegunungan Bintang, Forum Komunikasi Perempuan, Forum Komunikasi Umat Beragama dan Tokoh Masyarakat Se-Kabupaten Pegunungan Bintang, tentang pencegahan, pengendalian dan Penanggulangan Corona Virus Desease (Covid-19) di Kabupaten Pegunungan Bintang.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri 300 orang diantaranya, Bupati Kabupaten Peg. Bintang Costan Oktemka, S.IP, Wakil Bupati Kabupaten Peg. Bintang Decky Deal, S.IP, Kapolres Pegunungan Bintang Polda Papua AKBP Ferdyan Indra Fahmi, S. I. K diwakili oleh Wakapolres Peg. Bintang Kompol Tofan Irdiyanto, S.Sos, Pabung 1715 Yahukimo Mayor Inf. Panjaitan, Asisten II Kabupaten Peg. Bintang Budy Wardaya, S.Sos, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Peg. Bintang Lester Apintamon, Amd. S.Sos, Kabag OPS Polres Peg. Bintang AKP L. Guruh,S.IK, Danramil Oksibil (Kapten Inf. Dwi Wawan Hertanto, Kasat Intelkam Polres Peg. Bintang Iptu Suhardi,SH, Danpos Kopasus Lettu Inf. Winarna, para Kepala SKPD, Kepala PT. Trigana Air Cabang Oksibil Syarifudin, Kepala UPBU Bandara Udara Oksibil Agus Adi, para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, dan simpatisan Masyarakat Kabupaten Pegunungan Bintang.
Bupati Kabupaten Peg. Bintang yang intinya mengucapakn terimakasih untuk semua undangan yang hadir, untuk itu mari kita sama-sama memberikan masukan dan saran guna menyikapi Virus Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Pegunungan Bintang menuju New Normal.
Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Ferdyan Indra Fahmi, S. I. K melalui Wakapolres Peg. Bintang Kompol Tofan Irdiyanto, S.Sos, menjelaskan inti dari pertemuan tersebut adalah Pemaparan surat penandatanganan kesepakatan bersama tentang pembukaan Akses penerbangan di Kabuoaten Pegunungan Bintang
Kegiatan Kesepakatan bersama antara Bupati Pegunungan Bintang, Forum Komunikasi Perempuan, Forum Komunikasi Umat Beragama dan Tokoh Masyarakat Se-Kabupaten Pegunungan Bintang tentang pencegahan, pengendalian dan Penanggulangan Corona Virus Desease (Covid-19) di Kabupaten Pegunungan Bintang. Penerbangan Trigana Air dari Bandara Udara Oksibil ke Jayapura direncanakan akan dilaksanakan tanggal 1 Juli 2020 sampai tanggal 14 Juli 2020, dan untuk Penerbangan Pesawat AMA yang beroperasi ke distrik-distrik direncanakan tanggal 19 Juni 2020.
Untuk Pembukaan Akses penerbangan di beri waktu 2 (dua) Minggu dan akan di lakukan evaluasi kembali. Dimungkinkan adanya oknum maupun kelompok yang memanfaatkan moment tersebut guna memprovokasi masyarakat yang berdampak pada situasi Kamtibmas yang tidak kondusif
Jayapura, 19 Juni 2020
Komentar