Jelang HUT Humas Polri Ke-72, Polres Malinau Gelar Penanaman Pohon

MALINAU, Polres Malinau, Polda Kaltara – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-72 Humas Polri dan sekaligus menjaga kelestarian bumi, pagi ini Kepolisian Resor (Polres) Malinau melakukan kegiatan penghijauan dengan aksi penanaman pohon di seputaran Mako Polres Malinau, Jum’at (13/10).

Kegiatan penanaman pohon tersebut dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Malinau IPTU Maruli Gultom didampingi PS. Kasubsi PIDM Si Humas AIPDA Subandi dan diikuti seluruh personel Polres Malinau lainya.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Binmas Polres Malinau IPTU Maruli Gultom menerangkan bahwa kegiatan penanaman pohon ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT Humas Polri yang Ke-72 tahun 2023 yang puncaknya jatuh pada tanggal 30 Oktober 2023 mendatang.

“Penghijauan yang kami laksanakan pagi ini ditanam di sekitaran Mako Polres yang terdiri dari berbagai jenis pohon, dan ini juga merupakan rangkaian akhir atau penutup dari seluruh kegiatan Polres Malinau yang dimulai sejak tanggal 4 Oktober 2023 lalu untuk memeriahkan HUT Humas Polri Ke-72,” ungkap IPTU Maruli Gultom

Lanjutnya, penanaman pohon seperti ini tidak hanya akan membantu generasi saat ini, tetapi hingga beberapa generasi berikutnya. Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata dari komitmen Polri untuk turut serta dalam melestarikan lingkungan dan menciptakan suasana yang lebih hijau.

“Manfaatnya mungkin tidak bisa dirasakan secara langsung, namun beberapa tahun ke depan jika pohon tersebut terus kita rawat dengan baik akan tumbuh besar, sehingga kelak dapat memberikan manfaat bagi kehidupan generasi mendatang,” tutupnya. (CS)