𝗜𝗻𝘃𝗲𝘀𝘁𝗶𝗴𝗮𝘀𝗶 𝗯𝗵𝗮𝘆𝗮𝗻𝗴𝗸𝗮𝗿𝗮 𝗰𝗼𝗺 {
𝗟𝗔𝗠𝗣𝗨𝗡𝗚 𝗧𝗜𝗠𝗨𝗥 // – Kapolres Lampung Timur Polda Lampung AKBP Benny Prasetya memberikan apresiasi dan penghargaan kepada personelnya yang berprestasi pada Senin (12/8/2024) pagi.
Pemberian penghargaan tersebut dilaksanakan saat pelaksanaan apel pagi di Lapangan Apel Satya Haprabu Mako Polres Lampung Timur.
Kapolres mengatakan, penghargaan tersebut diberikan kepada personel Si Keuangan atas prestasinya di bidang pembinaan dalam rangka berhasil mendapatkan nilai indikator kinerja pelaksanaan Anggaran (IKPA) 100 atau sempurna T.A 2023.
“Penghargaan tersebut diberikan kepada personel Si Keuangan atas prestasinya di bidang pembinaan dalam rangka berhasil mendapatkan nilai indikator kinerja pelaksanaan Anggaran (IKPA) 100 atau sempurna T.A 2023,” ucapnya.
Adapun personel yang mendapatkan penghargaan terdiri dari 1 Perwira, 3 Bintara dan 1 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yakni Iptu Wuri Hananto selaku Kasi Keu, Bripka Faruk Didik, Brigpol Sujuma Hartomi, Bripda Ilham Rachmanda Saputra dan Pengatur TK I Ngatino.
“Selamat kepada seluruh Personel atas prestasinya, semoga ini semua menjadi berkah dan menjadi contoh untuk personel lainnya. Ini suatu kebanggaan,” ujar Alumni Akademi Kepolisian Tahun 2023 tersebut.
Kapolres berharap prestasi ini dapat dipertahankan dan dapat ditingkatkan lagi.
(𝗣𝗼𝗻 /𝗿𝗲𝗱)